Musa Rajekshah Terima Penghargaan Indonesian Motorsport Achievement IMI Awards 2023

    Musa Rajekshah Terima Penghargaan Indonesian Motorsport Achievement IMI Awards 2023

    JAKARTA-Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah menerima penghargaan Indonesian Motorsport Achievement pada ajang Ikatan Motor Indonesia (IMI) Award 2021-2022 di Golden Ballroom Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu malam (18/2/2023). Kemarin 

    Penghargaan yang sama juga diberikan kepada Ponco Sutowo, Jan Darmadi, Tinton Soeprapto, Ricardo Galael, Sadikin Aksa dan Rifat Sungkar. IMI Sumut juga terpilih menjadi salah satu IMI Provinsi terbaik setelah Jawa Barat, Bali dan DKI Jakarta.

    Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo menyampaikan penghargaan ini diberikan untuk memacu para atlet otomotif untuk terus berprestasi baik di kancah nasional hingga internasional, sekaligus mendorong semakin banyak tokoh yang memberi perhatian kepada kemajuan otomotif di Indonesia. 

    "Selain bagi para atlet, IMI Award juga didedikasikan untuk para tokoh yang menaruh perhatian besar pada bidang otomotif dalam negeri, "ujar Bamsoet, sapaan akrab Bambang Soesatyo.

    Lanjut Bamsoet, salah satu harapan IMI ke depan adalah kian banyaknya event internasional hadir di Tanah Air. Ia pun menyatakan dukungan agar World Rally Championship (WRC) bisa kembali hadir di Sumut tahun depan.

    "Saya mengutip apa kata Ijeck, sudah pasti ajang ini menjadi promosi bagi kita ke dunia. Perputaran ekonominya bukan hanya dirasakan pemerintah kabupaten saja, melainkan juga bisa dirasakan pemerintah provinsi. Bahkan kalau WRC nanti dilaksanakan, Indonesia juga akan merasakan dampaknya. Bayangkan turis dari berbagai negara datang ke Indonesia, "ujarnya.

    Lanjut Bamsoet, kehadiran WRC di Sumut tahun depan juga telah mendapat dukungan penuh dari Bapak Presiden Joko Widodo. "Kemarin Ijeck sudah sempat berbicara dengan Presiden di Kota Medan, mudah-mudahan tahun depan kita menghadirkan World Rally Championship di Medan dengan dukungan penuh Pak Presiden, "katanya. 

    Sementara itu Ijeck menyampaikan ucapan terimakasihnya atas penghargaan dan dukungan yang diberikan. Ia berharap penghargaan tersebut menjadi motivasi bagi para atlet untuk terus berprestasi baik di skala nasional hingga internasional.

    "Atlet ini pahlawan bangsa membawa harum nama bangsa jadi sekali lagi apresiasi kita kepada IMI yang setiap tahun melaksanakan IMI Award mudah-mudahan semakin banyak atlet di Indonesia berprestasi. Bendera Merah Putih dikibarkan di negara hanya dalam dua kegiatan pertama melallui event kunjungan kepala negara ke negara lain, kedua adalah melalui olahraga dengan menangnya atlet itu benderanya akan berkibar di negara lain, "lanjutnya.

    Ijeck juga berterima kasih atas dukungan IMI dalam upaya menghadirkan event-event otomotif dunia diantaranya WRC. "Event otomotif nomor satu yang banyak menarik penonton itu FI dan kemudian Rally, "ujarnya.

    Kehadiran event dunia ini, tambahnya memberi manfaat bagi perekonomian Indonesia, baik secara langsung terhadap sektor jasa perhotelan, transportasi, UMKM, dan sektor terkait lainnya.

    Dalam kesempatan itu, IMI juga memberikan tanda kehormatan tertinggi kepada Presiden Joko Widodo sebagai Bapak Otomotif Indonesia yang diterima oleh Menteri Pemuda dan Pemuda Olahraga Zainudin Amali. ( Karmel )

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam I/BB Ikuti Istighosah Kubro Isra'...

    Artikel Berikutnya

    Ketua Umum IMI Ajak Para Pemangku Kebijakan...

    Berita terkait

    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Nabila Fahriani Pane, Sosok Mahasiswi USU Berkontribusi Kembangkan UMKM di Sumut
    2 Saksi Sebut Pemilik Usaha Gas Saife Bayu, JPU: Mengapa Perdamaian Dilakukan Nuraini Jika Pemilik Usahanya Saife?
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Ketua Salah Satu Tim Pendukung Utama RHS-AZI Ditahan Kepolisian Simalungun. Ini Kasusnya
    Bawa Ratusan Pil Ekstasi, Warga Desa Bandar Setia Ditangkap Polisi
    Siapkan KPPS, KPU Sumut Gelar Training of Trainer kepada KPU Kabupaten dan Kota
    Polda Sumut Ungkap Kasus Pembunuhan Tragis di Berastagi: Lima Tersangka Ditangkap, Dua Orang Masih Buron
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Hendak Digunakan Mobil Ambulance Simalungun Tak Bisa Nyala Distarter, Bayi Ditemukan di Kebun Teh Tobasari Meninggal Dunia
    Lokasi Judi dan Narkoba Sekaligus Diduga Jadi Tempat Penampungan Hasil Curian Belum Tersentuh Hukum
    Ujuk Rasa di Kantor Kejaksaan Negeri Siantar, GMKI Siantar-Simalungun Minta Kejari Tuntaskan Kasus Dugaan Korupsi Balei Merah Putih
    Pelaku Pencurian dan Pengancaman di Cafe Anugrah Dibekuk Polsek Percut Sei Tuan
    Pungli SIM di Satpas Polres Asahan Dibiarkan, Dirlantas Bungkam

    Rekomendasi berita

    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Tunjukkan Gaya Politik Merangkul, Permintaan Baliho 'ABDI' Abetnego - Edy Bertambah Karena Makin Dicintai Masyarakat
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri

    Tags