Permedsu Sebagai Control Sosial Buka Puasa Bersama

    Permedsu Sebagai Control Sosial Buka Puasa Bersama
    Permedsu konsolidasi dan buka bersama di salah satu kafe di Kota Medan, Rabu (29/3).

    MEDAN - Pegiat media sosial yang terhimpun dalam Persatuan Mediagram Sumatera Utara (Permedsu) bersepakat menjadi kontrol sosial terhadap kebijakan pemerintah di Sumatera Utara.

    Hal tersebut disepakati dalam konsolidasi dan buka bersama di salah satu kafe di Kota Medan, Rabu (29/3).

    "Sebagai pegiat media sosial Permedsu akan menjadi kontrol sosial bagi pemerintah untuk mewujudkan good governance dan good government, " kata Sekretaris Permedsu Ryan Juskal.

    Dia mengatakan pemerintahan yang baik dan bersih akan terwujud bila adanya kontrol dari masyarakat. 

    Permedsu sebagai bagian dari masyarakat akan mengambil peran menjadi pemberi kritikan sekaligus masukan kepada pemerintah dalam setiap kebijakan yang dilakukan.

    "Di era perkembangan teknologi saat ini tidak bisa dipungkiri bahwa masyarakat lebih banyak mengakses informasi melalui platform media sosial. Oleh sebab itu, sebagai kumpulan pegiat media sosial Permedsu akan terus menebarkan konten yang inovatif dan edukatif, " tegasnya.

    Ryan menjelaskan saat ini Permedsu diisi oleh 35 orang pegiat media sosial dengan akun Instagram yang setiap hari memberikan informasi bagi masyarakat.

    Sementara itu, Kepala Bidang Hukum Permedsu Budeng mengatakan konten yang diproduksi akun media sosial yang tergabung dalam Permedsu selalu mengutamakan nilai edukasi dan kontrol sosial.

    Dia berharap kehadiran Permedsu dapat berkontribusi dalam berbagai hal dan berkolaborasi dengan berbagai pihak.

    "Kami tentu membuka diri untuk berkolaborasi kepada semua pihak dalam memberikan sumbangsih demi terwujudnya pemerintahan yang baik, " ucapnya.

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023,...

    Artikel Berikutnya

    Pangdam I/BB Apresiasi Gerak Cepat Prajurit...

    Berita terkait

    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    Rider Muda Asal Indonesia Curi Perhatian di Dairi Cup Aquabike
    Puluhan Rider Jetski World Championship Dari 30 Negara Guncang Danau Toba Parapat, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Aquabike Jetski World Championship 2024 Berjalan Sukses, Menpora Sampaikan Apresiasi dan Berharap Terus Dikembangkan
    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    Rider Muda Asal Indonesia Curi Perhatian di Dairi Cup Aquabike
    Puluhan Rider Jetski World Championship Dari 30 Negara Guncang Danau Toba Parapat, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Hendak Digunakan Mobil Ambulance Simalungun Tak Bisa Nyala Distarter, Bayi Ditemukan di Kebun Teh Tobasari Meninggal Dunia
    Lokasi Judi dan Narkoba Sekaligus Diduga Jadi Tempat Penampungan Hasil Curian Belum Tersentuh Hukum
    Ujuk Rasa di Kantor Kejaksaan Negeri Siantar, GMKI Siantar-Simalungun Minta Kejari Tuntaskan Kasus Dugaan Korupsi Balei Merah Putih
    Pelaku Pencurian dan Pengancaman di Cafe Anugrah Dibekuk Polsek Percut Sei Tuan
    Pungli SIM di Satpas Polres Asahan Dibiarkan, Dirlantas Bungkam

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?
    Heboh! Pria Coba Curi Motor di Gang Amanah, Terekam CCTV

    Tags