Hasil Uji Lab Tidak Sesuai Spek, BPK RI Sebut 28 Paket Pekerjaan di Kabupaten Simalungun Menjadi Temuan

    Hasil Uji Lab Tidak Sesuai Spek, BPK RI Sebut 28 Paket Pekerjaan di Kabupaten Simalungun Menjadi Temuan

    SIMALUNGUN-Kepala Perwakilan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Republik Indonesian (RI) Sumatera Utara (Sumut) Eydu Oktain Panjaitan menyampaikan, sebanyak 28 paket proyek pekerjaan di Kabupaten Simalungun 2023 menjadi temuan Badan Pemeriksaan Keuangan

    Hal disampaikan oleh Kepala Perwakilan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Republik Indonesian (RI) Sumatera Utara (Sumut) Eydu Oktain Panjaitan saat kunjungan kerja di Aula Kecamatan Jorlanglang Hataran Jalan Parapat, Jumat (16/122023 ) kemarin 

    Hadir dalam kesempatan itu, Bupati Simalungun Radiapoh H Sinaga, Sekretaris Daerah Simalungun Esron Sinaga, Inspektorat Kabupaten Simalungun dan para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kepala Bidang Kabupaten Simalungun.

    Eydu Oktain Panjaitan memaparkan volume dan kualitas 28 paket pekerjaan pada Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Simalungun menjadi temuan BPK dan meminta penjelasan dari kepala dinas terkait.

    "Protap harus tetap diikuti agar penyimpangan itu tidak melebar dan bahwa formula itulah yang harus kita lakukan. Sesuai hasil uji lab pekerjaan itu tidak sesuai dengan spek yang dipesan dan kekurangan angka-angka di volume itu masih sering terjadi, " ujarnya.

    Di Kabupaten Simalungun, kata Oktain terlampau banyak ditemukan permasalan spek dan kekurangan volume pada pekerjaan umum karena tidak mngikuti syarat dan mengikuti formula.

    Sementara Kepala Dinas PUTR Simalungun menyampaikan, pihaknya tetap mengarahkan para kontraktor bagaimana metode pemeriksaan yang dilakukan BPK. "Rata-rata kontraktor dari lokal yang sudah pernah melakukan pemeriksaan tahun-tahun sebelumnya sehingga tidak menjadi temuan BPK, " katanya.

    Dikatakannya, material yang dipakai sesuai dengan pengujian labarotorium, dan bahkan diatas spek sesuai yang ditentukan standar defiasi."Kita tetap mengacu pada standar defiasi, "ungkapnya.

    "Terus terang, kami sangat bingung dengan hasil pemeriksaan, kami tidak percaya karena hasil kok bisa sampai ada yang selisihnya sangat tinggi dan anjlok, "pungkasnya.

    Dirinya setuju untuk pengujian ulang dengan pengambilan sampel ulang dan uji lab agar sesuai dengan standar defiasi."Kami mohonlah agar diuji ulang, " katanya.

    Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga yang terlambat menghadiri rapat itu mengatakan ini adalah pemeriksaan rutin BPK Sumut tiap tahunnya dan tidak menjadi masalah bila mengikuti form yang sudah disepakati.

    "Tidak ada yang sempurna, hanya Tuhan Yang Maha Kuasa yang sempurna, ketidak sempurnaan itulah yang harus kita benahi ke depan, "ujar Radiapoh.

    Dirinya menyarankan seluruh OPD optimal melakukan pengawasan."Mudah-mudahan Pwmerintah Kabupaten Simalungun dalam pengelolaan keuangan bisa lebih optimal lagi melaksanakannya, artinya bagaimana BPK Sumut senyum-senyum memeriksa kita dengan menyaipakan sarana dan prasarana pemeriksaan, "tutupnya. (Karmel, rel)

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Tanggapi Laporan Warga, Polsek Percut Sei...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Percut Sei Tuan Cepat Tanggap Laporan...

    Berita terkait

    Nabila Fahriani Pane, Sosok Mahasiswi USU Berkontribusi Kembangkan UMKM di Sumut
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    2 Saksi Sebut Pemilik Usaha Gas Saife Bayu, JPU: Mengapa Perdamaian Dilakukan Nuraini Jika Pemilik Usahanya Saife?
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Ketua Salah Satu Tim Pendukung Utama RHS-AZI Ditahan Kepolisian Simalungun. Ini Kasusnya
    Di Balik Rehabilitasi Medan Zoo, Merawat Satwa atau Membangun Masa Depan?
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Nabila Fahriani Pane, Sosok Mahasiswi USU Berkontribusi Kembangkan UMKM di Sumut
    Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Simalungun Sambut Kunjungan Visitasi Komisi Informasi Provinsi Sumatera Utara
    Hendak Digunakan Mobil Ambulance Simalungun Tak Bisa Nyala Distarter, Bayi Ditemukan di Kebun Teh Tobasari Meninggal Dunia
    Lokasi Judi dan Narkoba Sekaligus Diduga Jadi Tempat Penampungan Hasil Curian Belum Tersentuh Hukum
    Ujuk Rasa di Kantor Kejaksaan Negeri Siantar, GMKI Siantar-Simalungun Minta Kejari Tuntaskan Kasus Dugaan Korupsi Balei Merah Putih
    Pelaku Pencurian dan Pengancaman di Cafe Anugrah Dibekuk Polsek Percut Sei Tuan
    Pungli SIM di Satpas Polres Asahan Dibiarkan, Dirlantas Bungkam

    Rekomendasi berita

    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Tunjukkan Gaya Politik Merangkul, Permintaan Baliho 'ABDI' Abetnego - Edy Bertambah Karena Makin Dicintai Masyarakat
    Diringkus Satnarkoba Polres Simalungun, Dua Pria Ini Pengedar Sabu di Nagori Bandar Tinggi

    Tags